About

Respons Keluarga Soal Kabar Husni Kamil Manik Diracun

Almarhum Ketua KPU Husni Kamil Manik. (SINDOphoto)



Beredarnya foto wajah‎ Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU)‎ almarhum Husni Kamil Manik‎ yang terdapat bercak merah di media sosial direspons pihak keluarga.‎ Pihak keluarga juga sudah membaca opini atau pendapat Ketua Umum Muballigh se-Indonesia Ali Mochtar Ngabalin di jejaring sosial Facebook belum lama ini mengenai kematian Husni Kamil Manik.

Kakak Kandung almarhum Husni, Muhammad Arfanuddin Manik‎ mengakui bahwa memang wajah almarhum Husni Kamil Manik sempat terdapat bercak merah, sebagaimana yang beredar di media sosial (Medsos) dan diperbincangkan banyak netizen. 

"Ketika dia meninggal, ada kelihatan seperti itu, tapi setelah dimandikan, itu bersih, clear," ‎ujar Muhammad Arfanuddin Manik saat dihubungi, Sabtu (9/7/2016).

Dia mengakui demikian karena ikut memandikan jenazah almarhum Husni Kamil Manik. ‎"Kita lihat di medsos, ya kita senyum-senyum aja. Di negara kita Indonesia Raya yang merdeka ini, yang baik pun itu bisa saja besok jadi rusak," imbuhnya. 

Opini atau pendapat Ali Mochtar Ngabalin di jejaring sosial Facebook belum lama ini mengenai kematian Husni Kamil Manik‎ pun dikritiknya. "Yang ngomong itu, katanya alim mengerti agama, tapi dalam konteks ini dia tidak memakai itu gitu lho. Yang bilang itu kan Ali Mochtar Ngabalin, harusnya sebagai umat muslim ya sudah selesai ya sudah, ngapain dikomentari yang tidak-tidak," katanya.

Dia juga mempertanyakan netizen atau siapapun termasuk Ali Mochtar Ngabalin yang berspekulasi mengenai kematian almarhum Husni Kamil Manik. 

"Kalau kita beranggapan seperti ini, dia membuat opini seperti itu tujuannya apa? Yang diuntungkan itu kan satu kelompok, apakah dia tidak suka dengan almarhum atau dia dibayar oleh kelompok tertentu untuk membuat opini itu," pungkasnya.

Diketahui, jenazah Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik disarankan diotopsi oleh tim dokter ahli forensik yang independen. Saran itu disampaikan Ketua Umum Muballigh se-Indonesia Ali Mochtar Ngabalin, dalam tulisannya yang diunggah di jejaring sosial Facebook belum lama ini.

Sebab, Ngabalin yang juga politikus Partai Golkar ini curiga Husni Kamil Manik meninggal dunia bukan karena sakit, melainkan diduga diracun. Kecurigaan itu muncul setelah menyaksikan wajah Almarhum Husni saat melayat ke rumah duka, Kamis 7 Juli 2016. sindonews


Baca juga: Diduga Diracun, Keluarga Tolak Jenazah Husni Kamil Manik Diotopsi

0 Response to "Respons Keluarga Soal Kabar Husni Kamil Manik Diracun"

Posting Komentar